Bismillahirrohmanirrohiim...
Assalamualaikimwarohmatullohiwabarokaatuh...
Alhamdulillah saya masih bisa berbagi pengetahuan di kesempatan kalai ini, insya Allah saya akan menjelaskan hasil kajian saya malam ini tentang Pasal Rukun Islam.
Rukun Islam : Ada 5 perkara dalam rukun islam
1. Syahadat
2. Shalat
3. Zakat
4. Puasa
5. Berangkat Haji bagi yg mampu
Penjelasan >>
Islam menurut lugot : Tunduk
Islam menurut istilah atau Bahasa :
" Tunduk kepada setiap peraturan hukum syara (hukum Allah) "
Rukun agama ada 3 :
1. Islam
Ta'rif : Alhadhu Walinqiyadu Limakhbira
2. Iman
Ta'rif : Al i'tiqaadu bilqalbi waliqrararu billisaani
" Memantapkan dengan hati dan mengucapkan dengan lisan "
3. Ikhsan
Ta'rif : Anta'budallohu ka annaka taraahu painlam takun taraahu painnahu yaraaka
" Ibadahlah kamu kepada Allah seakan-akan kamu melihat Allah, maka kalau tidak bisa seperti itu tetap kamu harus ibadah sebab Allah tetap melihatmu "
Hukum Syara' ada 5 :
1. Wajib
" Mendapat pahala jika dikerjakan dan mendapat siksa jika ditinggalkan "
2. Sunnah
" Mendapat pahala jika dikerjakan dan tidak mendapat siksa jika ditinggalkan "
3. Haram
" Mendapat pahala jika ditinggalkan dan mendapat siksa jika dikerjakan "
4. Mubah
" Tidak mendapat pahala atau sisksa jika dikerjakan maupun tidak dikerjakan "
5. Makruh
" Mendapat pahala jika ditinggalkan dan tidak mendapat siksa jika dikerjakan "
Syarat Islam ada 6 :
1. Memiliki Akal
2. Baligh
3. Tidak dipaksa
4. Mengucapkan dua kalimat syahadat
5. Terus-menerus
6. Tertib
Tidak ada komentar:
Posting Komentar